Lowongan CPNS 2009 Perpustakaan Nasional

.


DITUJUKAN KEPADA
warga masyarakat pada umumnya

ISI PENGUMUMAN
P E N G U M U M A N
PENERIMAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
DI LINGKUNGAN PERPUSTAKAAN NASIONAL RI TAHUN 2009
NOMOR : 2720/2/a/X.2009
  1. Menindak lanjuti Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 280 Tahun 2009 tanggal 10 September 2009 tentang formasi Pegawai Negeri Sipil Perpustakaan Nasional Tahun Anggaran 2009, dengan ini diumumkan bahwa Perpustakaan Nasional untuk Tahun Anggaran 2009 akan mengangkat 29 Orang CPNS untuk ditempatkan di lingkungan Perpustakaan Nasional Jakarta dan UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno di Blitar sebagai berikut :
  2. NO. JABATAN PENDIDIKAN JUMLAH FORMASI PENEMPATAN
    1. Pustakawan S1 Perpustakaan 5 Jakarta & Blitar
    2. Perencana S1 Perpustakaan 1 Jakarta
    3. Penata Laporan Keuangan S1 Ek. Akuntansi 4 Jakarta & Blitar
    4. Pengelola Administrasi Keuangan S1 Ek. Manajemen 1 Jakarta
    5. Penyusun Tata Laksana Organisasi S1 Hukum 1 Blitar
    6. Pranata Komputer S1 Komputer Sistem Informasi 4 Jakarta
    7. Analis Kebutuhan Diklat S1 Statistik 1 Jakarta
    8. Penerjemah S1 Bhs. Inggris 1 Jakarta
    9. Penerjemah. Koresponden dan Penyunting Teks Bahasa Inggris S1 Bhs. Inggris 1 Jakarta
    10. Analis Kepegawaian S1 Administrasi Negara 1 Jakarta
    11. Pengelola Bahan Kimia Konservasi S1 Farmasi 1 Jakarta
    12. Penyusun Promosi Program S1 Komunikasi 1 Jakarta
    13. Penyusun Bahan Publikasi S1 Jurnalistik 1 Jakarta
    14. Penyusun Bahan Kerjasama Luar Negeri S1 Sospol Hub. Internasional 1 Jakarta
    15. Pustakawan DIII Perpustakaan 1 Jakarta
    16. Pengelola Pangkalan Data Pustakawan DIII Komputer Teknik Informatika 1 Jakarta
    17. Perawat DIII Keperawatan 1 Jakarta
    18. Sekretaris DIII Sekretaris 1 Jakarta
    19. Teknisi Komputer DIII Komputer Teknik Informatika 1 Jakarta
  3. Persyaratan Pelamar :
    • Berusia serendah - rendahnya 22 Tahun dan setinggi - tingginya 35 Tahun per 1 Desember 2009.
    • IPK serendah-rendahnya 2,75
  4. Lamaran ditulis tangan dan ditujukan kepada Tim Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Perpustakaan Nasional RI dengan dilampiri :
    • Foto copy ijazah dan transkrip nilai yang dilegalisir.
    • Kartu Tanda Pencari Kerja dari Kantor Dinas Tenaga Kerja.
    • Surat Keterangan Catatan Kepolisian
    • Surat Keterangan Kesehatan dari Dokter
    • Pas photo hitam putih ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar.
  5. Berkas Lamaran dimasukkan dalam stopmap ( warna kuning untuk S1 dan warna merah untuk DIII ) dengan mencantumkan kualifikasi pendidikan dan nama jabatan yang dilamar disampaikan langsung ke Tim Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Perpustakaan Nasional RI Tahun 2009 dengan alamat Jalan Salemba Raya No.28A Jakarta Pusat mulai tanggal 12 Oktober sampai dengan 15 Oktober 2009 pukul 09.00 – 14.00 WIB.
  6. Pelamar atau peserta seleksi CPNS tidak dipungut biaya apapun dan Keputusan Tim Pengadaan CPNS Perpustakaan Nasional Tahun 2009 bersifat MUTLAK dan tidak dapat diganggu gugat.
Demikian disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.


Jakarta, 05 Oktober 2009

Sekretaris Utama Perpustakaan Nasional RI
Selaku
Ketua Tim Pengadaan CPNS
Perpustakaan Nasional Tahun 2009,

ttd

Dra. Sri Sularsih, M.Si.
NIP. 19560310 198203 2 001


Sumber : www.pnri.go.id

0 comments:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

 
Direktori CPNS is proudly powered by Blogger.com | Template by Direktori CPNS